Keuntungan dan Kelemahan Jaringan Komputer

Dalam penggunaan jaringan komputer sudah pasti ada keuntungan dan kelemahan. Saya akan paparkan keuntungan dan kelemahan jaringan komputer 

Keuntungan Jaringan Komputer

Berbagi Sumberdaya dapat mengefektikan jarak dan tempat 
Contohnya seorang pengawai akan mengundang rapat pada kantor pusat, sedangkan karyawan berada pada kantor cabang, maka pegawai tersebut dapat membuat grup pada media sosial sehingga tidak perlu mengundang satu persatu karyawan yang akan diundang.

Ketahanan data tinggi
Contohnya file yang dikirimkan dari komputer server langsung dapat dibagikan melalui jarinan komputer baik menggunakan media kabel maupun gelombang radio / wireless sehingga data aman tidak rusak  meskipun file rusak komputer server masih mempunyai backup.

Menghemat uang
Contohnya jika dalam jaringan komputer ada sebuah komputer dengan performa tinggi maka dapt digunakan bersama - sama misalnya penggunakan monitor dengan performa tinggi dapat digunakan secara bersamaan 

Berbagi Hardware atau perangkat
 Dengan adanya jaringan komputer kita dapat berbagi hardware atau perangkat jaringan tanpa harus membeli banyak perangkat yang hanya mempunyai fungsi yang sama. misalnya penggunakan jaringan printer secara bersama dalam jaringan komputer

Keamanan dan keteraturan data
Keamanan dan keteratruan data dapat dilakukan oleh komputer server dimana pada komputer server mempunyai banyak layanan keperluan tertenu. misalnya membuat webserver maka komputer web server dapat mengatur semua layanan web yang dibutuhkan. Sehingga komputer client hanya cukup mengakses web yang ada di komputer server. Dengan begitu maka keamanan dan keteraturan data terpusat pada komputer server.

Kestabilan dan performa tinggi
Pada jaringan komputer dapat mengatur kestabilan dan performa tinggi dengan cara membagi tugas pada tiap komputer client. Misalnya komputer client mengupload fiel ke komputer server sehingga semua data atau layanan tertentu hanya diatur di komputer server. Sehingga diharapkan pemilhan komputer server harus dengan spesifikasi tinggi dan performa tinggi. Karena Komputer server bekejr non stop 24 jam.

Kelemahan Jaringan Komputer
Adapun kelembahan dari jaringan komputer yaitu

Diperlukan biaya mahal atau tinggi
Karena dalam membangun jaringan membutuhkan perangkat yang tinggi seperti pemilihan komputer server harus spesiikasi tinggi untuk mengerjakan layanan tertentun seperti layanan web server, ftp server dan lain sebagainya. Selain itu juga dibutuhkan perangkat lain jika menggunakan media gelombang radio seperti access point sehingga biaya pembuatan jaringan menjadi mahal

Diperlukan tenaga ahli
Dalam mengerjakan jaringan komputer diperlukan tenaga ahli meliputi teknisi jaringan , IT Support, Administrator jaringan yang mempunyai kemampuan membangun jaringan komputer mulai dari pemilihan perangkat, pemasangan dan pengaturan jaringan komputer

Berbagi file yang tidak dikehendaki
Dalam jaringan komputer sudah tentu adanya kesalahan baik dalam mengirim file maupun berbagi file. Penyebabnya adalah virus, spam, scum yang merusak sistem baik merusak file, menggangu sinyal data, maupun pencurian uang.  Biasanya orang yang menjadi penyebab dinamakan hacker.

Keamanan Jaringan
Hal yang paling mengancam dalam jaringan komputer yaitu keamanan mulai dari sinyal data yang di bajak, sampai tindakan pencurian uang. Kegiatan yang dilakukan dinamakan meretas artinya mencoba masuk ke sebuah sistem web tanpa izin pengguna web.

Share: